Jurnal Minggu ketiga adalah refleksi diri untuk melihat tujuan yang terarah, tantangan dan ide agar tercapai tujuan sesuai dengan keinginan. Tujuan untuk menambah jam terbang dengan uji praktek resep baru adalah 10 resep, hingga saat ini belum bisa praktek...huhuhu.. energi sudah dibagi untuk membersamai anak-anak dari pagi hingga malam. Apakah target yang ketinggian? Jujur rasanya untuk menyiapkan bumbu dan bahan makanan butuh hari Sabtu atau Minggu sedangkan senin-jumat, suami berangkat pagi, artinya saya harus membagi energi hingga malam nanti. Bismillahirrahmanirrahim saya bertekad minimal 5 resep selama 1 bulan ini. Akan saya buat jadwal agar dapat terlaksana bukan hanya mimpi. Yes..semangat! π₯π₯π₯
Lalu dalam co housing 6 sudah tahap editing ebook, terjadi miskomunikasi antara team ebook dan editing. Terjadi situasi yang kurang nyaman diantara kami, kemudian ada yang SR karena ini. Semua teman co housing 6 memikirkan langkah yang terbaik sehingga ebook dalam selesai sesuai jadwal. Alhamdulillah setelah melewati diskusi yang panjang, akhirnya ebook diambil alih proses editing oleh mba Enggar. ❤️
Sebagai timses cluster Ratu Dapur saya memiliki rasa nano-nano, ingin rasanya menyerah dari amanah ini karena hampir semua timses SR. Sedangkan saya selaku admin yang bergerak duluan untuk mengumpulkan teman-teman Timses SC dan GC, merasa bahwa ini seperti jalan ditempat. terkadang butuh waktu untuk kembali bisa memulai semangat diantara banyak tantangan di ranah domestik.
Lalu saya melihat kembali Zona Growth co housing 6, apakah sesuai tujuan dan semua warga bahagia. Terjadi diskusi yang cukup panas, hahahaha kalah debat pemilu mah.. wkwkkwkw.. karena terjadi miskomunikasi ini disaat kritis. Kritis dimana ebook yang harusnya jadi sesuai ekspektasi bakalan wah, ternyata jauh sangat.. akhirnya saya, mba niyah dan mba Jihan berdiskusi hingga larut malam. Teman-teman yang lain gimana? Terkaget-kaget pagi hari apalagi ibu leader co housing 6. Alhamdulillah kita menemukan solusi diantara banyaknya solusi. Keren sangat co housing 6 ❤️
Berikut ini adalah tujuan dari Co housing 6 setelah berdiskusi panjang untuk menentukan tujuan dan langkah yang terbaik π
▶️PP ebook resep
Resep sudah terkumpul, lanjut proses editing oleh team editing. Tetapi disini terjadi miskomunikasi antara team editing dengan PJ ebook. Kemudian terjadi diskusi diantara teman-teman co housing 6, awalnya karena mengedit memerlukan waktu yang lama. Otomatis karena ini dadakan, kita akan bagi proses edit perorang dengan background yang sama. Tetapi setelah berdiskusi dan semua juga sedang memikirkan pelatihan smoothies, maka dengan kebijaksanaan dan kebaikan hati leader mba Enggar. Proses editing diambil alih oleh beliau, semoga lelahnya menjadi bernilai ibadah. Aamiin.
▶️ Pelatihan Smoothies
Pelatihan ini akan dibawakan oleh mba niyah dan kembali lagi kami menemukan sesuatu. Hehehe. Ternyata mba niyah ini tidak melihat hari saat tanggal tersebut disebutkan. Jadilah tanggal 10 Februari itu hari kerja, dan ini cukup membuat diskusi menjadi lebih panjang untuk menentukan hari dan tanggal berapa kami akan mengadakan pelatihan smoothies ini. Lalu kami sepakat pelatihan ini akan mundur sampai tanggal 21 Februari 2021, setelah mendapatkan persetujuan boleh mundur dari hari pengajuan pelatihan.
▶️ Kolaborasi dengan CH publik speaking, untuk kolaborasi ini saya izin kepada mba enggar dan teman-teman co housing 6 untuk tidak ikut serta. Kenapa? Karena fokus saya juga terpecah dengan amanah sebagai SC dan GC di cluster ratu dapur. Apakah ini sangat mempengaruhi konsentrasi saya? Ya...banget nanti saya akan cerita lebih lanjut dari amanah ini.
▶️ Kontribusi sebagai Brand Ambassador. Saya mengakui belum berperan sebagai Brand Ambassador. Sudah lama sekali saya tidak memasang status di Facebook dan waktu kadang sudah habis untuk ranah domestik. Semoga saya bisa berperan aktif sebagai Brand Ambassador Hexagon city.
Lalu bagaimana dengan peran di Timses Ratu Dapur? Saat nama ini disebut oleh mba Riefki Amalia leader Cluster Ratu Dapur di grop Timses ratu dapur. Respon pertama kaget. Hahaha. Wah, apa ini yang kelewat. Karena banyaknya chat kadang bikin diri ini, binggung apa yang harus dilakukan. Kemudian langkah pertama saya harus menyiapkan grop kecil untuk Timses SC dan GC, saya binggung harus mulai dari mana. Sedangkan itu sudah hari Sabtu, jurnal Selasa. Wkwkkwkw.
Diantara waktu membersamai anak, saya memulai untuk membuat grop dengan mengisi formulir pengajuan pembuatan grop. Alhamdulillah mba prima, membalas chat saya. Jadi saya paham apa yang harus saya lakukan. Butuh no id juga saat mengisi formulir, benar-benar membuat diri ini bergerak lebih cepat.
Alhamdulillah mba Riefki dengan baik hati, menemani saya selama digrop. Jujur, saya rasakan ingin menyerah kalau tidak ingat ini amanah. Tapi seorang Kartini, pantang untuk mundur tanpa berusaha semaksimal mungkin. Tarik nafas buang nafas, hahahaha. Seperti berbicara sendiri di grop, dan ada sesekali yang menjawab dengan jawaban cukup. Hihihi gemes bin gemay. π
Ini hasil diskusi yang saya mulai sendiri dan hanya dijawab cukup, saat saya menanyakan apakah ada yang ingin ditambahkan? Hahaha
πΈTopi biru
✅ tantangan untuk kita selaku timses dan tujuan timses
π₯Tujuan Timses SC dan GC
❤️ Mensukseskan 3 pelatihan dari cluster ratu dapur. Meliputi ch#1, ch#6, ch#10
π₯Tantangan
❤️ Kesediaan teman-teman untuk mensupport pelatihan dari 3 CH
❤️ Kesediaan teman-teman untuk bermanfaat. Jika ada kesempatan untuk bermanfaat sebagai notulen, MC dan moderator
❤️membagi tugas antara domestik dengan jadwal pelatihan tersebut
❤️Untuk menjadi MC dan moderator, ini tantangan buat saya. Khawatir tidak bisa, karena membersamai 3 anak. Biasanya saya akan memilih dibelakang layar sebagai notulen
πΈTopi putih
Untuk data dan fakta :
❤️teman-teman belum sepenuhnya mengetahui tujuan dari SC dan GC
❤️ Berkomunikasi aktif dalam forum untuk mengetahui timbal balik dari respon forum
πΈTopi hijau
Solusi :
❤️ Jika tidak ada yang bersedia tanpa ditunjuk, artinya harus ada pembagian secara langsung
❤️ Mencatat siapa yang sudah berkontribusi dalam mensukseskan pelatihan ketiga ch
πΈTopi kuning
Kelebihan :
❤️ menghemat waktu jika tidak ada peran aktif dari teman2
❤️ Membagi tugas dengan adil
πΈTopi hitam
Kekurangan :
❤️Mungkin ada sebagian teman, yang keberatan jika langsung ditunjuk
❤️ Bisa bentrok dengan kegiatan teman2 diranah domestik
πΈTopi merah
Optimis dapat terlaksana dengan baik karena pembagian tugas jelas dari awal